LOMBA BULAN BAHASA DI SMAN 1 SUMBERREJO

LOMBA BULAN BAHASA DI SMAN 1 SUMBERREJO

bahasa

Apa yang dimaksud dengan Bulan Bahasa? Bulan bahasa adalah wujud  atau peringatan ulang tahun bahasa atau lebih tepatnya memperingati hari sumpah pemuda dan penetapan bahasa resmi yang digunakan di Indonesia. Peringatan Bulan Bahasa ini di rayakan setiap bulan oktober dengan diadakannya Lomba Bulan Bahasa yang di Ikuti oleh 27 Peserta dari tiap perwakilan kelas. Adapun cabang lomba diantaranya adalah Cipta baca puisi, cerpen, menyanyikan lagu daerah, dan story telling. Meski bulan bahasa ditahun ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, karena adanya pandemi Covid-19, akan tetapi Lomba Bulan Bahasa berjalan dengan lancar dan tetap mematuhi protokol kesehatan. Harapan di adakannya kegiatan Lomba Bulan Bahasa ini menjadikan siswa sebagai pemuda generasi bangsa yang memiliki jiwa nasionalisme, mencintai dan melestarikan budaya serta bahasa. 

berra