Kategori : Beranda - Artikel (190 posts)


DWP SMAN 1 SUMBERREJO MERAIH JUARA 2 LOMBA FUTURISTIK GARNISH DWP CABANG DINAS PENDIDIKAN SMAN SMKN -PKLK KAB. BOJONEGORO

DWP SMAN 1 SUMBERREJO MERAIH JUARA 2 LOMBA FUTURISTIK GARNISH DWP CABANG DINAS PENDIDIKAN SMAN SMKN -PKLK KAB. BOJONEGORO DWP Cabang Dinas Pendidikan SMAN SMKN- PKLK Kab. Bojonegoro mengadakan lomba futuristic garnish kreasi masa depan dalam setiap sajian. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 19 Oktober 2024 di SLB Negeri Sumbang Bojonegoro, DWP SMAN 1 Sumberrejo mengikuti lomba yang diwakili Oleh Ibu Rumiyati Nurhadi dan Ibu Nudjanah. Hasil yang diperoleh DWP SMAN 1 Sumberrejo meraih juara 2 lomba Garnish ini. Keluarga besar SMAN 1 Sumberrejo  turut bangga atas prestasi yang diperoleh, kami mengucapkan selamat dan sukses untuk DWP SMAN 1 Sumberrejo semoga kedepannya semakin berprestasi dan sukses. Amiiinnnn  

SELAMAT HARI SANTRI NASIONAL 2024

SELAMAT HARI SANTRI NASIONAL 2024 Hari Santri yang diperingati setiap tanggal 22 Oktober adalah momentum bagi kita semua untuk mengenang dan meneladani para santri yang telah memperjuangkan dan mempertahankan kemerdekaan Indonesia. Menteri Agama Republik Indonesia, Yaqut Cholil Qoumas mengumumkan tema untuk Hari Santri Nasional 2024, yakni "Menyambung Juang Merengkuh Masa Depan," seperti dikutip dari laman resmi Kementerian Agama. "Menyambung Juang" dimaksudkan untuk meneruskan semangat juang yang selama ini dilakukan oleh para santri. Sementara, "Merengkuh Masa Depan" dimaksudkan untuk bergerak secara bersama-sama menuju masa depan. Secara keseluruhan, tema ini mengartikan perjuangan berkelanjutan para santri dalam merengkuh masa depan yang sejahtera.

BULAN BAHASA SMANESS 2024

BULAN BAHASA SMANESS 2024 Bulan bahasa adalah peringatan yang dilakukan setiap bulan Oktober, tepatnya pada tanggal 28. Bulan bahasa diperingati pada hari Sumpah Pemuda karena pada saat itu bangsa Indonesia menetapkan Bahasa Indonesia sebagai bahasa resmi yang digunakan untuk bermasyarakat. Peringatan bulan bahasa menjadi ajang untuk mengapresiasi dan mengekspresikan kreativitas siswa. Seluruh sekolah di Indonesia serempak melaksanakan peringatan Bulan Bahasa, salah satunya adalah SMAN 1 Sumberrejo. Lomba yang diadakan pada peringatan ini adalah lomba cipta cerpen, pidato bahasa jawa, dan menyanyi bahasa inggris. Cipta cerpen merupakan lomba sastra bahasa indonesia yang diharapkan siswa mampu menuangkan ide dan kreativitasnya dalam bentuk bahasa yang indah. Tidak hanya bahasa indonesia, bahasa jawa juga merupakan salah satu bahasa yang ikut memeriahkan peringatan ini. Bahasa jawa dipilih karena bahasa jawa merupakan bahasa ibu dan bahasa yang digunakan sehari-hari oleh siswa-siswi sman 1 sumberrejo. Untuk melestarikan bahasa jawa salah satunya adalah dengan mengikutsertakan bahasa jawa dalam ajang perlombaan  di sekolah. Selain bahasa indonesia dan bahasa jawa, bahasa asing yang menjadi pilihan untuk dimeriahkan adalah bahasa inggris, bahasa internasional. Bahasa yang nantinya akan digunakan dalam berkomunikasi dengan orang luar. Bahasa ini harus dikuasai oleh siswa siswi sman 1 sumberrejo untuk bekal setelah lulus sekolah.

SMANESS MENGIKUTI BOJONEGORO FUN RUN 2024

SMANESS MENGIKUTI BOJONEGORO FUN RUN 2024 Bojonegoro Fun Run 2024 merupakan acara lari yang diadakan untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Hari Jadi Bojonegoro (HJB) ke-347. Acara ini berlangsung pada hari Sabtu, 12 Oktober 2024. Lokasi ada di alun-alun bojonegoro, kegiatan yang berlangsung cukup semarak ini diikuti oleh sekitar 5.700 peserta salah satunya dari SMAN 1 Sumberrejo. Tidak hanya siswa smaness melainkan guru dan tendik juga berpartisipasi mengikuti kegiatan tersebut. Kegiatan Bojonegoro Fun Run 2024 ini dibagi menjadi tiga kategori, yakni kategori 10k, 5k dan 2,5k.

UPACARA MEMPERINGATI HARI KESAKTIAN PANCASILA

Hari Kesaktian Pancasila diperingati setiap tanggal 1 Oktober. Peringatan ini ditetapkan oleh Keputusan Presiden Nomor 153 Tahun 1967.  Hari Kesaktian Pancasila diperingati untuk mengenang peristiwa Gerakan 30 September (G30S/PKI) dan menghormati para pahlawan yang gugur dalam mempertahankan Pancasila. SMA Negeri 1 Sumberrejo memperingati hari kesaktian Pancasila dengan melaksanakan upacara bendera dengan di ikuti oleh seluruh warga sekolah dengan Pembina upacara adalah Bapak Drs. Nurhadi, M.Pd. Adapun tema peringatan Hari Kesaktian Pancasila tahun 2024 adalah, “Bersama Pancasila Kita Wujudkan Indonesia Emas”. Pelaksanaan upacara berjalan dengan khidmat dan tertib.  

JUARA 1 TEAM SEPAKBOLA SEMEN FC DALAM EVENT PERSEDIKAB

JUARA 1 TEAM SEPAKBOLA SEMEN FC DALAM EVENT PERSEDIKAB  Selamat dan sukses untuk Achmad Radityah Baehaqi kelas XI-4 atas diraihnya juara 1 Team Sepakbola semen FC dalam event PERSEDIKAB yang diselenggarakan di GOR Canda Birawa Surabaya pada tanggal 21 September 2024 . Semoga selalu beprestasi dan dapat menjadikan motivasi untuk siswa-siswi SMAN 1 Sumberrejo.

JUARA 3 KEJUARAAN PENCAK SILAT BUPATI LAMONGAN 2024 KELAS C REMAJA PUTRI

JUARA 3 KEJUARAAN PENCAK SILAT BUPATI LAMONGAN 2024 KELAS C REMAJA PUTRI Dinas pemuda dan olahraga Kabupaten Lamongan menyelenggarakan kejuaraan pentaque Bupati Cup tahun 2024 dalam rangka hari jadi lamongan ke 455 yang diikuti oleh pelajar tingkat SD, MI, SMP/MTs, SMA/MA se Kab. Lamongan. Berjumlah 73 peserta. Salah satu cabang lomba adalah pencak silat. SMA Negeri 1 Sumberrejo meraih juara 3 Kejuaraan Pencak Silat Bupati Cup Lamongan Tahun 2024 Kelas C Remaja atas nama Nazila Anggun F.P kelas X-8. Selamat dan sukses kepada Ananda Nazila, semoga dapat memotivasi siswa- siswi SMANESS agar beprestasi.

PERINGATAN MAULID NABI MUHAMMAD SAW

Maulid Nabi adalah peringatan hari kelahiran Nabi Muhammad SAW yang diperingati setiap 12 Rabiul Awal 1445 H, 16 September 2024 dan dirayakan oleh umat Muslim di Indonesia. Kementerian Agama Republik Indonesia mengusung tema "Pesan Damai Rasulullah Menguatkan Karakter Nusantara Baru Indonesia Maju" untuk memperingati momen istimewa ini.           SMA Negeri 1 Sumberrejo telah melaksanakan kajian kolbu dalam rangka peringatan maulid Nabi Muhammad SAW pada dengan pembicara Ustadz Sujak, S.Pd. Pada hari Jum’at, 28 September 2024 dengan tema “ Modernisasi Islam Menuju Masa Depan Yang Gemilang”.

PEMILIHAN CALON KETUA OSIS DAN MPK PERIODE 2024/2025

PEMILIHAN CALON KETUA OSIS DAN MPK PERIODE 2024/2025 Pemilihan Ketua Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) dan Majelis Perwakilan/Permusyawarakatan Kelas (MPK) merupakan sebuah momen penting dalam kehidupan sekolah. Pemilihan Ketua OSIS dan MPK  yang dilakukan melalui proses demokrasi memberikan kesempatan bagi setiap siswa untuk berpartisipasi secara aktif dalam pengambilan keputusan. Melalui pemilihan ini, siswa diajak untuk berpikir kritis, mengevaluasi, dan memilih calon pemimpin yang dianggap mampu mewakili aspirasi dan kepentingan siswa secara luas. Suara mereka menjadi manifestasi dari semangat demokrasi yang harus dijunjung tinggi sebagai wujud dari sikap mencintai tanah air dan bangsa. emilihan ini diadakan dalam suasana penuh semangat dan antusiasme. Calon Ketua OSIS dan MPK telah menjalani serangkaian kampanye yang intens, yang mencakup penyampaian visi dan misi mereka kepada seluruh siswa. Ini adalah kesempatan bagi para calon untuk menunjukkan komitmen mereka dalam memajukan kehidupan siswa di sekolah. SMA Negeri 1 Sumberrejo telah menyelenggarakan pemilihan Ketua OSIS dan MPK periode 2024/2025 pada hari Senin, 2 September 2024. Dalam pemilihan ini, mulai dari kelas X, XI, XII juga Bapak/Ibu Guru memiliki hak untuk memberikan suara. Proses perhitungan dilakukan secara transparan dan professional oleh panitia pemilihan yang ditunjuk. Calon kandidat Ketua Osis SMAN 1 Sumberrejo Andiena Keiko H.N.P kelas Xi-3 Saintek Sejarah Anisa Maharani K.R. Kelas XI-9 Soshum Sastra   Calon kandidat MPK SMAN 1 Sumberrejo Nila Davina Latif Kelas XI – Saintek Ekonomi Irene Florence V. Kelas XI – 6 Soshum Biologi Hasil perolehan suara terbanyak untuk calon Ketua OSIS adalah Rani Maharani K.R. dan Ketua MPK yaitu Nila Davina Latif. Semoga Ketua  OSIS dan MPK yang terpilih dapat mengemban tugas dengan sebaik-baiknya demi kemajuan OSIS dan MPK di SMAN 1 Sumberrejo.

DHARMA WANITA PERSATUAN (DWP) SMAN 1 SUMBERREJO

Dharma Wanita merupakan organisasi internal yang terbentuk pada masa orde baru pada 5 Agustus 1974. Organisasi ini diprakarsai didirikan oleh Ketua Dewan Pembina KORPRI saat itu, Amir Machmud, atas prakarsa Ibu Tien Soeharto sebagai Ibu Negara. Dharma Wanita merupakan organisasi beranggotakan istri pegawai negeri sipil (PNS). Kegiatan DWP di SMAN 1 Sumberrejo dilaksanakan tiap 3 bulan sekali, terdiri dari beberapa bidang antara lain bidang Pendidikan, Ekonomi, dan sosial-budaya, Pada bulan agustus 2024 telah dilaksanakan pertemuan Dharma Wanita, kegiatan dibuka oleh Ibu Rumiyati Nurhadi selaku ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) SMAN 1 Sumberrejo, dilanjutkan dengan laporan masing-masing ketua bidang, setelah itu materi tentang cara pembuatan MPASI Oleh Ibu Vera Martina Dewi  dan Ibu Nani Indah Lestari, dan cara menghias garnis oleh Ibu Nurdjanah dan Ibu Pudji Rahadju. Rangkaian acara kegiatan DWP berjalan dengan lancar dan sangat bermanfaat sekali untuk anggota DWP.

GERAK JALAN KECAMATAN MEMPERINGATI HUT RI KE-79

Gerak jalan adalah salah satu jenis kegiatan fisik yang diajarkan dalam pendidikan jasmani, yang berguna untuk melatih otot kaki. Gerak jalan sering dijadikan lomba dalam suatu acara, dengan berjalan bersama-sama menurut aturan yang telah ditetapkan panitia. Pada tanggal 15 Agustus 2024 Kecamatan Sumberrejo mengadakan Gerak jalan yang di ikuti SMA/MA/SMK salah satunya adalah SMAN 1 Sumberrejo guna memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke 79

SEMARAK LOMBA MEMPERINGATI HUT RI KE-79

Semarak dalam rangka memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke- 79 di SMAN 1 Sumberrejo masih tampak berlangsung, Siswa dan Guru menyelangarakan lomba – lomba yang sangat menarik. Lomba yang diselenggarakan pada Hari Rabu, 21 Agustus 2024 diantaranya adalah roda gila, fotografi, estafet balon, dan masih banyak lagi yang lainnya. Tidak hanya siswa saja, Bapak/Ibu Guru dan karyawan juga mengikuti lomba estafet air yang berjalan sangat meriah.