Kategori : Beranda - Artikel (190 posts)


SELAMAT HARI KORPRI KE- 52

SELAMAT HARI KORPRI KE- 52 SMAN 1 Sumberrejo Bojonegoro mengucapkan Selamat Hari Korpri ke- 52 ”Korprikan Indonesia”

HARI GURU NASIONAL 2023

Sabtu, 25 November 2022 SMAN 1 Sumberrejo memperingati hari Guru nasional, kegiatan dimulai dari Upacara Bendera dengan petugas peringatan Hari Guru Nasional sebagai berikut. Petugas Upacara: 1.Pembina Upacara:Drs.NURHADI, M.Pd 2. Pembawa Acara: Fatimatus zahroh, S.Pd 3.Pemimpin Upacara :Kiswanto,S.Pd 4. Pemimpin Pasukan: a.M.Zacky Ubaid, S.Pd b.Janji Purwanto, S.Pd c. Wisnu Cahaya, S.Pd Setelah Upacara, dilanjutkan dengan surprise dari seluruh siswa Smaness dan ucapan hari Guru dari siswa- siswi smaness. Guru bak pelita yang jadi penerang dalam gelap gulita. Sinarnya akan selalu menjadi cahaya bagi setiap muridnya. Mudah-mudahan setiap lelah yang kau berikan akan senantiasa menjadi lillah. Selamat Hari Guru Nasional 2023   5. Pengibar Bendera: a. Abdul Kholik, S.Pd b. Celsy delsi Safira, S.Pd c. Aditya Dewanto, S.Pd 6. Ajudan : Priyo Wibisono. S.Pd 7.Perwira  Upacara: Juanda, S.Pd 8. dirigen : Berrar fatia ,S.Pd 9. Pembaca UUD 1945: Anin Nofty , S.Pd 10. Pembaca Do'a : Akhmad Rodhi, S.Pd.I Sedangkan Bapak/Ibu Guru dan Tendik lainnya sebagai TIM Paduan Suara.

SUPER PARENTING 2023 ” MENYIAPKAN ANANDA MENJADI SANG JUARA DIMASANYA”

SMANESS NEWS- Kamis, 23 November 2023 telah dilaksanakan kegiatan Inspirative Parenting di SMAN 1 Sumberrejo, kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka Dies Natalis SMAN 1 Sumberrejo Ke- 44 th dan Hari Guru Nasional 2023. Narasumber Inspirative Parenting adalah Dr. Nafik Palil ( Internasional Grand Master Trainer), turut mengundang wali murid kelas XII dan Siswa kelas XII untuk mengikuti kegiatan Super Parenting. Tangis, haru, dan bahagia menyelimuti acara super parenting ini. Harapan dari kegiatan ini untuk memotivasi orang tua dan anak agar hubungannya semakin dekat guna untuk menyiapkan bekal anak menjadi sang juara dimasanya                                                    

DIES NATALIS SMAN 1 SUMBERREJO KE- 44

SMA Negeri 1 Sumberrejo didirikan pada tahun 1980 di Kabupaten Bojonegoro. Tepat pada tanggal 24 November tiap tahun diperingati hari ulang tahun smaness. Pada tahun ini, tepat pada tanggal 24 November 2023 diadakan Dies Natalis smaness ke-44 dengan tema AKULTURASI SENI KUATKAN INTEGRASI. Acara ini dihadiri oleh pengawas pembina, Bapak Dr. Agus Huda, M.Pd., Kasie SMA PKLK Bapak Maskun, S.Pd., M.M.,  dan Komite SMAN 1 Sumberrejo Bapak Muhammad Erfan, S.Pd.I., Acara dibuka oleh Kepala Sekolah SMAN 1 Sumberrejo, Bapak Drs. Nurhadi, M.Pd., dilanjutkan dengan pelepasan balon. Setelah itu dilanjutkan dengan penampilan-penampilan  penampilan yang spektakuler dari siswa kelas X, XI, XII. Tema Dies Natalis tahun ini sangat berbeda dengan tahun- tahun kemarin, karena pada tahun ini tema yang diangkat adalah jepang. Beberapa penampilan siswa antara lain Fashion Show Jepang, tari tradisonal mapun modern jepang, drama, dan lain- lain. Acara  Sangat meriah mulai dari awal hingga akhir. Kami segenap keluarga besar SMAN 1 Sumberrejo sekali lagi mengucapkan banyak terimakasih kepada seluruh Panitia, OSMAPEK, dan sponsor yang terlibat dalam mensukseskan acara Dies Natalis Smaness ke -44. Harapan Kami, diusia ke-44 SMANESS Semakin Sukses !!!

JUARA 2 PENCAK SILAT SE- JAWA BALI

JUARA 2 PENCAK SILAT SE- JAWA BALI Selamat kepada siswa SMAN 1 Sumberrejo atas nama M. Muhib Ali Mirbath kelas X-1 atas diraihnya juara 2 Pencak Silat kelas B Remaja Putra dalam Kejuaraan Pencak Silat UIN Maliki Malang Cup V 2023 Se- Jawa Bali (16 – 19 November 2023)

SMANESS GOES TO CAMPUS

SMANESS News~ Studi kampus adalah proses pembelajaran yang dilakukan di kampus atau perguruan tinggi. Kegiatan Goes To Campus ini merupakan kegiatan tahunan sekolah yang di ikuti oleh siswa kelas XII dengan cara mengunjungi Perguruan Tinggi Negeri (PTN) ataupun Perguruan Tinggi Swasta ( PTS). Pada tahun ini, SMAN 1 Sumberrejo Goes to campus di beberapa perguruan Tinggi Negeri (PTN) di Yogyakarta, Malang, dan Surabaya. Pada hari senin, 13 November 2023 SMANESS telah mengunjungi Universitas Gadjah Mada, dalam kegiatan ini Pihak universitas akan membagikan informasi terkait cara masuk ke PTN/PTS melalui jalur apa saja, program-program di universitas serta para siswa bisa langsung melihat bagian-bagian dari universitas.

UPACARA MEMPERINGATI HARI PAHLAWAN SMAN 1 SUMBERREJO

SMANESS NEWS- Hari Pahlawan diperingati setiap tanggal 10 November dan merupakan momen penting dalam menumbuhkan rasa hormat terhadap jasa para pahlawan dan menegaskan kembali bahwa nilai dari perjuangan itu yang mengubah tata kehidupan masyarakat kini. Upacara bendera menjadi rangkaian utama dalam rangka memperingati hari pahlawan.

PENILAIAN KINERJA KEPALA SEKOLAH

Senin, 6 November telah dilaksanakan Penilaian Kinerja Kepala Sekolah di SMAN 1 Sumberrejo oleh TIM PENILAI yaitu pengawas pembina, Bapak Dr. Agus Huda, M.Pd., Kasie SMA PKLK Bapak Maskun, S.Pd., M.M., dan Ibu Dra. Sri Restu Wahyuningsih,M. MPd. Kegiatan PKKS dihadiri Oleh Kepala Sekolah SMAN 1 Sumberrejo, Bapak Drs. Nurhadi, M.Pd., serta Bapak/Ibu Guru. Kegiatan berjalan dengan lancar  

KEGIATAN JUM’AT BERSIH BULAN NOVEMBER 2023

Kegiatan ini dilakukan setiap hari jum’at 15 menit sebelum pelajaran dimulai. Siswa didampingi dengan wali kelas membersiahkan kelas dan lingkungan sekitar, tak lupa Bapak Kepala Sekolah juga turut mengikuti kegiatan Jum’at bersih

SUPER PARENTING KELAS X SMAN 1 SUMBERREJO

Jumat, 22 September 2023, SMAN 1 Sumberrejomengadakan Workshop Super Parenting dengan Tema Anak yang Hebat Berasal dari Orang Tua yang Terlibat. Kegiatan ini dilakasnakan di Aula SMAN 1 Sumberrejo yang dihadiri oleh siswa-siswi kelas X dan wali siswa. Kegiatan ini dibagi menjadi 2 sesi. Kegiatan Super Parenting ini dipandu oleh motivator Ahmad Erfan. SMAN 1 Sumberrejo mengadakan kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan program sekolah kepada para orang tua wali peserta didik, mengingat bahwa program pembinaan karakter merupakan salah satu program pendidikan yang diterapkan oleh SMAN 1 Sumberrejo dengan melibatkan peran serta orang tua/wali peserta didik dalam mendidik, membina dan mengarahkan putra putrinya untuk menempa karakter yang berbudi bekerti luhur,sopan dan santun serta disiplin. Lalu yang kedua adalah kelas parenting serta pemberian motivasi kepada para orang tua/wali peserta didik oleh Ahmad Erfan. Beliau memaparkan, Kesuksesan anak dipengaruhi orang tua yang terlibat dan ridho. “Ini penting untuk meneguhkan kembali Impian anak. Bahwa meraka punya impian, orangtua tua punya harapan harus bertemu dalam satu moment agar sentuhannya luar biasa dan dahsyat”. Anak yang Hebat Berasal dari Orang Tua yang Terlibat.